Home

About Us

Advertisement

Contact Us

  • Facebook
  • X
  • Instagram
  • Pinterest
  • WhatsApp
  • RSS Feed
  • TikTok
Media Jurnal Polri

Media Jurnal Polri

Search

Bupati Simalungun Tandatangani Komitmen Dukung Revalidasi Toba UNESCO Geopark Global

Avatar Fery Wijaya
Fery Wijaya
Juni 30, 2025
Bupati Simalungun Tandatangani Komitmen Dukung Revalidasi Toba UNESCO Geopark Global

Jurnalpolri.Com- Simalungun- Sumut- Dalam rangka Revalidasi Toba Caldera UNESCO Global Geopark Tahun 2025 yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Juli 2025 di Kawasan Geopark Caldera Toba, Bupati Simalungun, Dr H Anton Achmad Saragih menandatangani komitmen mendukung revalidasi dan berkelanjutan pengelolaan Toba UNESCO Geopark Global.

Penandatanganan tersebut dilakukan Bupati Simalungun bersama Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Muhammad Bobby Afif Nasution dan 6 kepala daerah di kawasan Danau Toba, berlangsung dalam rapat persiapan kegiatan tersebut di Aula Raja Inal Siregar Kantor Gubsu, Medan, Senin (30/6/2025).

Sebelumnya Bupati Simalungun juga menyampaikan laporan revalidasi Toba Caldera UNESCO Global Geopark untuk menyambut kedatangan para asesor UNESCO ke sejumlah geosite yang ada di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba. Dijadwalkan validator/asesor yang akan hadir yakni Jose Brilha (Portugal) dan Jeon Yong Mun (Korea Selatan).

Pada rapat tersebut diketahui, ada empat rekomendasi dari UNESCO untuk Kaldera Toba, diantaranya, perlu adanya penelitian berkelanjutan dan peta geologi, peningkatan visibility di seluruh wilayah geopark dengan panel informasi yang mudah dipahami oleh masyarakat, memperkuat eksistensi warisan budaya, dan keaktifan badan pengelola menyelenggarakan event nasional dan internasional.

Gubsu, dalam sambutannya berharap pada pertemuan ini seluruh daerah yang ada di Kawasan Danau Toba bisa memperkuat koordinasi dan kolaborasi antara pemerintah kabupaten, untuk mendukung seluruh tahapan proses revalidasi secara terpadu.

“Tahun ini kita berupaya untuk bisa meraih kembali Green Card. Kalau boleh tadi ada empat rekomendasi yang kita ketahui bersama untuk ditindaklanjuti,”ujar Gubsu.

Gubsu juga menyarankan kepada seluruh daerah dan instansi terkait, agar terus melakukan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga warisan ini, dan menghimbau kepada masyarakat agar menghilangkan kebiasaan melakukan pembakaran di sekitar area geosite.

“Ini harus jadi perhatian bersama. Oleh karena itu edukasi tetap dilakukan, serta perlu adanya pendampingan dari pihak kepolisian,”ujar Gubsu

Sementara itu, Direktur Sumber Daya Energi, Mineral, dan Pertambangan Kementerian PPB/Bappenas, Mineral, Togu Santoso Pardede mengatakan geopark merupakan program resmi UNESCO yang dibentuk pada 2015.

Menurut Togu, Geopark memiliki potensi warisan geologi (geosite) yang bernilai yakni geoheritage, geodiversity, biodiversity, dan culture diversity. Karena itu perlu memahami, menjaga, dan mencintai warisan yang ada di tujuh kabupaten se-kawasan Danau Toba.

“Saat ini terdapat 229 UNESCO Global Geopark (UGGp) di 50 negara di dunia. Jumlah UGGp terbanyak ada di Tiongkok 49 UGGp, Spanyol 18 UGGp, Indonesia 12 UGGp, Italia 12 UGGp, dan Jepang 10 UGGp,”sebutnya.

UGGp diharapkan dapat berkontribusi untuk mencapai SDGs melalui geowisata berkelanjutan. Selain itu kegiatan ekonomi yang didorong oleh masyarakat lokal yang bukan hanya mengasilkan pekerjaan dan pendapatan juga meningkatkan kesadaran publik akan pengelolaan berkelanjutan terhadap warisan bumi.

Dalam kesempatan itu, General Manager Badan Pengelola Toba Caldera UNESCO Global Geopark (BPTCUGGp) Azizul Kholis menyebutkan revalidasi Toba Caldera akan dilakukan pada 21-25 Juli 2025. Para asesor atau validator akan tiba melalui Bandara Silangit.

Para validator/asesor ini direncanakan akan mengunjungi sejumlah tempat di Kawasan Danau Toba seperti Taman Eden, kunjungan ke Samosir untuk melihat sejumlah geosite. Para validator ini juga akan menuju Merek-Sipiso-piso-Tongging, dan kembali ke Kota Medan.

Tampak hadir dalam rapat tersebut dihadiri antara lain, Bupati Samosir, Vandiko Timotius Gultom, Bupati Tapanuli Utara (Taput) Dr. Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, Bupati Toba, Effendi Napitupulu, Bupati Dairi, Karo, dan Humbanghasundutan (Humbahas).

(F.wijaya)

Post Views: 52

Featured Articles

  • Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan pendistribusian Beras Murah kepada Warga

    Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan pendistribusian Beras Murah kepada Warga

    Oktober 22, 2025
  • Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan Patroli Dialogis dan Himbauan Kamtibmas bersama tokoh masyarakat

    Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan Patroli Dialogis dan Himbauan Kamtibmas bersama tokoh masyarakat

    Oktober 22, 2025
  • Pelaksanaan Pelayanan Masyarakat di pagi hari dilaksanakan oleh personil QR Polsek Panyileukan Pada hari Rabu tanggal 22 Oktober 2025 di Jl. Soekarno Hatta kota Bandung.

    Pelaksanaan Pelayanan Masyarakat di pagi hari dilaksanakan oleh personil QR Polsek Panyileukan Pada hari Rabu tanggal 22 Oktober 2025 di Jl. Soekarno Hatta kota Bandung.

    Oktober 22, 2025
  • Unit Lantas Polsek Panyileukan Polrestabes Bandung Laksanakan Pengawasan dan Pengaturan Lalulintas di pagi hari

    Unit Lantas Polsek Panyileukan Polrestabes Bandung Laksanakan Pengawasan dan Pengaturan Lalulintas di pagi hari

    Oktober 22, 2025
  • Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Sambangi warga  RT 01 mekarwangi

    Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Sambangi warga RT 01 mekarwangi

    Oktober 22, 2025

Search

Author Details

Jenifer Propets

Lorem ipsum dolor sit amet, adipiscing elit, sed do eiusmod tempor ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.

  • X
  • Instagram
  • TikTok
  • Facebook

Follow Us on

  • Facebook
  • X
  • Instagram
  • VK
  • Pinterest
  • Last.fm
  • TikTok
  • Telegram
  • WhatsApp
  • RSS Feed

Categories

  • Berita (19,778)
  • Kriminal (59)
  • Nasional (2,771)
  • Olahraga (17)
  • Otomotif (5)
  • Pendidikan (17)
  • Politik (52)
  • Polres Kediri Kota (24)
  • TNI & POLRI (4,526)

Archives

  • Oktober 2025 (2287)
  • September 2025 (3243)
  • Agustus 2025 (3302)
  • Juli 2025 (4119)
  • Juni 2025 (3162)
  • Mei 2025 (3202)
  • April 2025 (2061)
  • Maret 2025 (453)
  • Januari 2025 (5)
  • November 2024 (1)
  • Februari 2024 (1)
  • Februari 2018 (11)

Tags

Ada Apa dengan Stok Pangan? Ada Lonjakan Harga? Ada Misi Dibaliknya! Ansor Babinsa Baranti Turun ke Pasar Babinsa Blusukan ke Pasar Compong Babinsa Sidrap Kawal Serapan Gabah BAZNAS Jabar Salurkan Beasiswa Pendidikan ke Tunisia untuk Santri Bina Insan Mulia Cirebon Beberesih kota Bandung Berita Berita Politik BULOG Jabar Siap Salurkan 209.165 Ton Beras SPHP Mulai Juli – Desember 2025 dan Forkopimda Kawal Ketat Pos Pengamanan Operasi Ketupat 2025 dan Gubernur Bahas Masa Depan Bone Desa jelegong Desa Lengkong inti Jabar Kabupaten Bandung Kapolsek Sumur Bandung KBPP POLRI Kota Bandung Kebon Binatang kota Bandung kecamatan kutawaringin kec Bojongsoang Kejati Jabar Ketegasan Dandim 1420 Sidrap Menggema di Press Conference Pembunuhan Sadis Kota Bandung kota Cimahi Kuliner Langkah Strategis Kapolres Sidrap Dalam Libur Lebaran Mobil Mudik 2025 Makin Nyaman! Wamendagri Puji Langkah Polri Ormas Pemuda pancasila kabupaten Bandung Pemerintah Pemerintahan Pendidikan penkum jabar Persija Jakarta Personel Koramil 1420-03/Maritengngae Pasang Badan! Kawal Mudik & Lebaran Polda jabar polres Polres Majalengka Polri Polsek Margaasih Kabupaten Bandung religi TNI

About Us

Jetnews Magazine

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.

Latest Articles

  • Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan pendistribusian Beras Murah kepada Warga

    Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan pendistribusian Beras Murah kepada Warga

    Oktober 22, 2025
  • Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan Patroli Dialogis dan Himbauan Kamtibmas bersama tokoh masyarakat

    Bhabinkamtibmas Polsek Bojongloa kidul Laksanakan Patroli Dialogis dan Himbauan Kamtibmas bersama tokoh masyarakat

    Oktober 22, 2025
  • Pelaksanaan Pelayanan Masyarakat di pagi hari dilaksanakan oleh personil QR Polsek Panyileukan Pada hari Rabu tanggal 22 Oktober 2025 di Jl. Soekarno Hatta kota Bandung.

    Pelaksanaan Pelayanan Masyarakat di pagi hari dilaksanakan oleh personil QR Polsek Panyileukan Pada hari Rabu tanggal 22 Oktober 2025 di Jl. Soekarno Hatta kota Bandung.

    Oktober 22, 2025

Categories

  • Berita (19,778)
  • Kriminal (59)
  • Nasional (2,771)
  • Olahraga (17)
  • Otomotif (5)
  • Pendidikan (17)
  • Politik (52)
  • Polres Kediri Kota (24)
  • TNI & POLRI (4,526)
  • Instagram
  • Facebook
  • LinkedIn
  • X
  • VK
  • TikTok

Proudly Powered by WordPress | JetNews Magazine by CozyThemes.

Scroll to Top
Go to mobile version